PENGARUH PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP FINANCIAL DISTRESS Pada Perusahaan Jasa Sektor Infrastruktur, Utilitas, dan Transportasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2016 – 2018

Penulis

  • Jelly Kurnia Telaumbanua Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • M. Budiantara Universitas Mercu Buana Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.26486/jramb.v6i2.1566

Kata Kunci:

Dewan Direksi, Komisaris Independen, Komite Audit, Kepemilikan Institusional dan Financial Distress

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan good corporate governance terhadap financial distress. Good corporate governance diproksikan dengan dewan direksi, komisaris independen, komite audit, dan kepemilikan institusional. Financial distress diproksikan ke dalam Z-score model milik Altman. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh perusahaan jasa sektor infrastruktur, uitilitas, dan transportasi yang di Bursa Efek Indonesia (BEI) sejak tahun 2016 sampai dengan 2018. Dari 78 perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI), yang dapat digunakan untuk sampel penelitian sebanyak 26 perusahaan dengan menggunakan metode purposive sampling, artinya sampel dalam penelitian ini dipilih berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ukuran Komisaris Independen dan Kepemilikan Institusional memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Financial Distress. Namun, Dewan Direksi dan Komite Audit memiliki pengaruh yang tidak signifikan terhadap Financial Distress.

 

 

Referensi

Adrian Sutedi. 2011. Good Corporate Governance. Jakarta: Sinar Grafika

Agusta, L. 2017. Pengaruh mekanisme Corporate Governance Terhadap Ketepatan waktu Pelaporan Keuangan. Jurusan Akuntansi Poteknik Negeri Padang.

Altman, Edward I dan Hotchkiss, Edith. 2005. Corporate Financial Distress and Bankcruptcy. 3rd editiom, New York: John Wiley & Sons

Anthory dan Govindrajan. 2005, Management Control Sistem, Edisi Pertama, Penerbit Salemba Empat, Jakarta

Baird, M. 2000. The Proper Governance of Companies Will Become as Crucial to the World Economy as the Proper Governing of Countries. Paper

Bursa Efek Indonesia (BEI). laporan Keuangan dan Tahunan, diakses pada tanggal 25 oktober 2019 dari www.idx.co.id

Daniri, M. A, (2005), Good Corporate Governance : Konsep dan penerepannya di indonesia. Ray Indonesia, Jakarta.

Dharmastuti, christina fara. 2013. Analisis Pengaruh Mekanisme Internal dan Eksternal Corporate Governance Terhadap Profitabilitas dan Kebijakan Dividen Perusahaan. Journal Organisasi dan manajemen. Volume 9 nomor 1. Fakultas Ekonomi Unika Atma Jaya. Diakses pada 04 april 2019.

Emirzon, J. 2007. Good Corporate Governance. Yogyakarta: lengge Printika

Forum For Corporate Governance in Indonesia (FCGI). 2001. Seri Tata Kelola Perusahaan (corporate governance), jilid I, edisi 3. Jakarta

Gillan, S. (2006). Recent developments in corporate governance: An overview. Journal of corporate finance, 12, 381 – 402.

Hamdani. 2016. Good Corporate Governance : Tinjauan Etika dalam Praktik Bisnis. Jakarta : Mitra Wacana Media

Institute of Internal Auditors. 2016.Corporate Governance. Retreived october 25, 2016, from https://www.iia.org.uk/resources/corporate-governance/

Imam, Tunggal Sjayputra dan Amin Widjaja Tunggal. 2002. Membangun Good Corporate Governance. Jakarta. Harvarindo.

Monks, R., & Minow, N. (2001). Corporate Governance (2rd ed). Blackwall publishers.

OECD Principle of Corporate Governance. 1999

Rahiim, Defriando. 2013. Pengaruh mekanisme corporate governance dan kualitas Kantor Akuntan Publik Terhadap Integritas Laporan Keuangan (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Pada Tahun 2009 – 2011). Skripsi. Jakarta: UIN Syarif Hidayatullah

Tjager, I.N., et al. 2003. Corporate Governance : tantangan dan kesempatan bagi komunitas bisnis indonesia, serial mastering Good Corporate Governance. Jakarta. Prenhanllindo

wardhani, R. 2007. Mekanisme corporate governance dalam perusahaan yang mengalami permasalahan keuangan (financial distress firms). Simposium Nasional Akuntansi 9. Padang

Wijayanti, Elvira DR. 2011. Pengaruh Mekanisme Corporate Governance Terhadap Ketepatan Waktu Penyampaian Pelaporan Keuangan. Skripsi. Universitas Jember

Zarkasyi, Moh. Wahyunin. 2008. Good Corporate Governance Pada Badan Usaha Manufaktur, Perbankan dan Jasa Keuangan Lainnya. Bandung. Alfabeta.

Diterbitkan

2020-11-30

Terbitan

Bagian

(JRAMB) Jurnal Riset Akuntansi Mercu Buana