Perbedaan model problem based learning dan discovery-inquiry ditinjau dari hasil belajar matematika siswa

Penulis

  • Riski Nur Istiqomah Dinnullah Universitas Kanjuruhan Malang

DOI:

https://doi.org/10.26486/jm.v3i1.654

Kata Kunci:

Problem Based Learning (PBL), Discovery-Inquiry, Hasil Belajar

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar dengan menggunakan Model Problem Based Learning (PBL) dan Discovery-Inquiry pada siswa kelas VII di SMP Negeri 5 Malang tahun ajaran 2017/2018. Penelitian ini menggunakan dua kelas yang dipilih dengan menggunakan Teknik Purposive Sampling. Kedua kelas diberikan perlakuan yang bebeda dengan materi yang sama yakni Persamaan Linier Satu Variabel (PLSV). Untuk memperoleh data, peneliti menggunakan tes yang terlebih dahulu dilakukan uji coba instrumen meliputi uji validitas dan uji reliabilitas. Selanjutnya analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis (Independent Sampel T-Test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dan Discovery-Inquiry pada siswa kelas VII di SMP Negeri 5 Malang tahun ajaran 2017/2018 dengan diperoleh signifikansi<0,05 yaitu 0,013<0,05. Selanjutnya, nilai rata-rata kelas yang menggunakan Model Problem Based Learning (PBL) lebih tinggi dari pada kelas dengan Model Discovery-Inquiry, yaitu dengan nilai rata-rata masing-masing kelas adalah 79,839 dan 71,613. Hal ini menunjukkan bahwa Model Problem Based Learning (PBL) lebih unggul daripada Model Discovery-Inquiry

Referensi

Bungel, M. F. (2014). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas Viii Smp Negeri 4 Palu Pada Materi Prisma. Jurnal Elektronik Pendidikan Matematika Tadulako, 2(1), 45–54.

Fauzan, M., Gani, A., & Syukri, M. (2017). Penerapan Model Problem Based Learning Pada Pembelajaran Materi Sistem Tata Surya Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Sains Indonesia, 5(1), 27–35. https://doi.org/10.15713/ins.mmj.3

Firmansyah, A., Kosim, & Ayub, S. (2015). Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah Dengan Metode Eksperimen Pada Materi Cahaya Terhadap Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas Viii Smpn 2 Gunungsari Tahun Ajaran 2014/2015. Jurnal Pendidikan Fisika Dan Teknologi, 1(3), 154–159.

Magasida, D. (2017). Penerapan Metode Discovery Inkuiri Pada Pembelajaran Sains Anak Usia Dini. AWLADY: Jurnal Pendidikan Anak, 3(1), 1–12.

Masitoh, S. (2016). Peningkatan Hasil Belajar IPS Melalui Strategi Inquiry Discovery Learning Di Kelas IV Sdn Kecamatan Cikarang Utara Kabupaten Bekasi. Jurnal Pendidikan Dasar, 7(2), 341–360.

Misyanto. (2016). Analisis Faktor Penyebab Rendahnya Hasil Belajar Peserta Didik Kelas V Pada Mata Pelajaran Matematika. Anterior Jurnal, 15(2), 144–150.

Nelfiyanti, & Sunardi, D. (2017). Penerapan Metode Problem Based Learning Dalam Pelajaran Al -Islam II Di Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta. Spektrum Industri, 15(1), 111–119. https://doi.org/10.3109/02699052.2014.919530

Nugraha, M. G., Kirana, K. H., & Saepuzaman, D. (2014). PF-07 : EFEKTIFITAS MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY-INQUIRY UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR RASIONAL SISWA. In Prosiding Seminar Nasional Fisika (E-Journal) SNF2014 (pp. 43–47). Jakarta: Jurusan Fisika FMIPA Universitas Negeri Jakarta.

Palupi, L. L., Kamsiyati, S., & Budiarto, T. (2013). Pengaruh Metode Inquiry Discovery Terhadap Hasil Belajar Matematika. Jurnal Pendidikan PGSD, 1(6), 1–6.

Perdana, S. A., & Slameto. (2016). Penggunaan Metode Problem Based Learning (PBL) Berbantuan Media Audio Visual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar, 4(2), 73–78.

Pranoto, Harlita, & Santosa, S. (2017). Perbandingan Model Pembelajaran Problem Based Learning dan Guided Discovery Learning terhadap Keaktifan Siswa Kelas X SMA. Bioedukasi, 10(1), 18–22. https://doi.org/DOI: http://dx.doi.org/10.20961/bioedukasi-uns.v10i1.8604

Putri, I. S., & Agustyaningrum, N. (2017). Efektifitas Model Pembelajaran Discovery-Inquiry untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Rasional Siswa. Jurnal Mercumatika, 1(2), 97–103.

Rahmadani. (2012). Peningkatan Motivasi Dan Prestasi Belajar Matematika Melalui Pembelajaran Discovery Inquiry Type Pictorial Riddle. Naskah Publikasi. Universitas Muhammadiyah Surakart. Retrieved from http://www.dt.co.kr/contents.html?article_no=2012071302010531749001

Ristanty, E., Dinnullah, R. N., & Farida, N. (2017). Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Pada Materi Segiempat dan Segitiga Terhadap Pemahaman Konsep Matematika Di Smp Islam Soerjo Alam. Pi:Mathematics Education Journal, 1(1), 8–14.

Saleh, M. (2013). Strategi Pembelajaran Fiqh dengan Problem-Based Learning. Jurnal Ilmiah DIDAKTIKA, XIV(1), 190–220.

Sari, D. P. (2014). Pengaruh Penerapan Metode Pembelajaran Discovery-Inquiry Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa SMP Islam YLPI Pekanbaru. Skripsi. Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Suci, N. (2008). Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Partisipasi Belajar Hasil Belajar Teori Akuntansi Mahasiswa Jurusan Ekonomi Undiksha. Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Udiksha, 2(1), 74-86.

Tompo, B., Ahmad, A., & Muris, M. (2016). The development of discovery-inquiry learning model to reduce the science misconceptions of junior high school students. International Journal of Environmental and Science Education, 11(12), 5676–5686. https://doi.org/10.4102/koers.v79i2.2143

Wartini, A., Al-Asy’ar, M. K. H., & Multahada, A. (2017). Menggagas Model Pembelajaran Discovery-Inquiry pada Pendidikan Anak Usia Dini. Intizar, 23(1), 151–164.

Winarso, W., & Dewi, W. Y. (2017). Berpikir kritis siswa ditinjau dari gaya kognitif visualizer dan verbalizer dalam menyelesaikan masalah geometri. BETA Jurnal Tadris Matematika, 10(2), 117-133.

Yanti, O. F., & Prahmana, R. C. I. (2017). Model Problem Based Learning, Guided Inquiry, Dan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis. Jurnal Review Pembelajaran Matematika, 2(2), 120–130.

Diterbitkan

2019-01-21

Terbitan

Bagian

Articles