FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN

Authors

  • Nita Andriyani Budiman

DOI:

https://doi.org/10.26486/jramb.v1i1.9

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi
pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan pada perusahaan barang konsumsi
yang terdaftar di BEI tahun 2010-2013. Variabel independen dalam penelitian ini
adalah ukuran perusahaan, umur listing perusahaan, kepemilikan institusional,
kepemilikan asing, ukuran dewan komisaris, independensi komite audit, struktur
modal, dan profitabilitas. Sampel penelitian yang digunakan sebanyak 12 perusahaan.
Metode yang digunakan adalah uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji
multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas. Pengujian hipotesis dilakukan dengan
menggunakan uji koefisien determinasi, uji F, dan uji t. Hasil analisis data
menunjukkan bahwa umur listing perusahaan, kepemilikan institusional, kepemilikan
asing, ukuran dewan komisaris, dan profitabilitas berpengaruh terhadap
pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan sedangkan ukuran perusahaan,
independensi komite audit, dan struktur modal tidak berpengaruh terhadap
pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan.
Kata kunci : ukuran perusahaan, umur listing perusahaan, kepemilikan institusional,
kepemilikan asing, ukuran dewan komisaris, independensi komite audit,
struktur modal, profitabilitas, dan pengungkapan tanggung jawab sosial

Published

2015-05-07

Issue

Section

Jurnal Riset Akuntansi Mercu Buana (JRAMB)