Kegigihan dan Academic Burnout pada Mahasiswa yang Sedang Menyelesaikan Skripsi

Authors

  • Siti Padila Ode Aru Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Nanda Yunika Wulandari Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Keywords:

Kegigihan, Mahasiswa yang sedang menyelesaikan skripsi, Academic burnout

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kegigihan dengan academic burnout pada mahasiswa yang sedang menyelesaikan skripsi. Hipotesis dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan antara kegigihan dengan academic burnout pada mahasiswa yang sedang menyelesaikan skripsi. Subjek pada penelitian ini 170 mahasiswa yang sedang menyelesaikan skripsi dengan rentang usia 18 tahun sampai 25 tahun. Teknik pengumpulan data akan menggunakan skala kegigihan dan skala academic burnout. Data dianalisis dengan menggunakan pearson’s correlation product moment pada program software SPSS Versi 23. Berdasarkan hasil analisis yang didapatkan hasil nilai koefisien sebesar -0,303 dan p = 0,000 (p< 0,050). Hasil tersebut menunjukkan adanya hubungan negatif yang signifikan pada kegigihan dan academic burnout. Koefisien determinan R2 bernilai 0,092 dimana artinya kegigihan memiliki hubungan sebesar 9,2% terhadap academic burnout sementara sisanya sebesar 90,8 dipengaruhi oleh faktor-faktor lain.

Published

2024-07-31