Penyusunan dan Validasi Modul Acceptance Commitment Therapy (ACT) dalam Meningkatkan Regulasi Emosi pada Wanita Dewasa Awal yang Mengalami Kegagalan Hubungan Romantis

Authors

  • Elina Natalia Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Sheilla Varadhilla Peristianto Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Keywords:

Acceptance Commitment Therapy (ACT), Hubungan Romantis, Modul Intervensi, Regulasi Emosi

Abstract

Regulasi emosi adalah kemampuan individu untuk bisa menghadapi sesuatu meskipun sedang berada di dalam suatu tekanan. Salah satu strategi untuk meningkatkan penerimaan emosi negatif untuk mempermudah proses regulasi emosi negatif yang dirasakan adalah Acceptance Commitment Therapy (ACT). Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul acceptance and commitment therapy (ACT) dan sekaligus mengukur keefektifan buku modul tersebut terhadap peningkatan regulasi emosi pada wanita dewasa awal yang mengalami kegagalan hubungan romantis. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan dengan subjek penelitian terdiri tujuh wanita dewasa awal yang mengalami kegagalan hubungan romantis. Setiap tahap berlangsung kurang lebih 30 - 45 menit dan aplikasinya selama waktu 4 minggu. Modul dianalisis secara kuantitatif menggunakan analisis validitas dengan rumus Aiken’s V untuk menghitung validitas konten modul intervensi. Hasil evaluasi kemudian dihitung nilai validitasnya menggunakan Aiken’s V dan memperoleh nilai 0.968 serta temuan uji efektivitas menunjukkan bahwa modul dianggap valid dari segi isi, dengan koefisien Z sebesar -2,375 (p<0,05) untuk skor regulasi emosi pada pretest-posttest dan koefisien z sebesar -2,000
(p<0,05) untuk posttest-follow. Modul yang sudah direvisi oleh peneliti ini telah siap diimplementasikan pada subjek dengan karakteristik serupa guna menguji efektivitas modul intervensi.

Published

2024-07-31