ANALISIS LAPORAN KEUANGAN DALAM MENGUKUR KINERJA KEUANGAN PADA PEMERINTAH KABUPATEN SLEMAN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja pemerintah daerah pada
Pemerintah Kabupaten Sleman dalam mengelola keuangan daerahnya, dengan
menggunakan analisis rasio. Dalam penelitian ini jenis dan sumber data yang
digunakan terdiri dari data sekunder berupa data atau informasi yang berhubungan
dengan laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Sleman. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa pertumbuhan pendapatan di Pemerintah Kabupaten Sleman
baik, dalam merealisasikan belanja daerahnya sudah efisien karena tidak melebihi
anggaran. Namun ketergantungan pemerintah daerah terhadap Pemerintah Pusat
masih tinggi.
Kata kunci : Laporan keuangan, Kinerja keuangan, Analisis rasio