Kemampuan spasial sebagai prediktor terhadap prestasi belajar geometri mahasiswa

Authors

DOI:

https://doi.org/10.26486/jm.v2i2.364

Keywords:

regresi sederhana, kemampuan spasial, hasil belajar geometri

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan kontribusi kemampuan spasial terhadap hasil belajar geometri dan korelasi antara kemampuan spasial dengan prestasi belajar geometri mahasiswa. Metode penelitian ini menggunakan metode ex post facto. Teknik pengumpul data yang digunakan adalah teknik pengukuran sehingga alat pengumpul data yang digunakan adalah tes kemampuan spasial dan tes prestasi belajar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa semester I dan kelas A pagi sebagai sampel penelitian. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji regeresi sederhana menggunakan SPSS, tetapi sebelum dilakukan uji regresi terlebih dahulu dilakukan uju psrasyarat analisis yaitu uji normalitas dan linieritas. Berdasarkan pembahasan dan kajian teori yang telah diuraikan maka disusun kesimpulan dalam penelitian ini sebagai berikut: kemampuan spasial dapat dijadikan prediksi terhadap prestasi belajar geometri dan semakin tinggi kemampuan spasial mahasiswa maka akan semakin tinggi pula hasil belajar geometri mahasiswa.

Author Biography

Hodiyanto Hodiyanto, IKIP PGRI PONTIANAK

Pendidikan Matematika

Fakultas Pendidikan MIPA dan Teknologi

 

References

Aziz, A. (2015). Eksperimentasi Model Pembelajaran Inquiry Learning dan Discovery Learning Terhadap Prestasi Belajar dan Kemampuan Komunikasi Matematis pada Materi Bangun Ruang Sisi Datar Ditinjau dari Kecerdasan Spasial Siswa Kelas VIII SMP Negeri se-Kota Surakarta. JMEE Vol. V. No. 1, 11-24.

Azwar, S. (2014). Tes Prestasi Fungsi Pengembangan Pengukuran Prestasi Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Basuki, I. & Hariyanto. (2014). Asesmen Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Budiyono. (2015). Pengantar Penilaian Prestasi belajar. Surakarta: UPT UNS Press.

Gardner, H. (2011). Frames of Mind the Theory of Multipple Intellegences. New York: Basic Books.

Hodiyanto, H., Budiyono, B., & Slamet, I. (2016). Eksperimentasi Model Pembelajaran Problem Posing Dan Problem Solving Dengan Pendekatan Pmr Terhadap Prestasi Belajar Dan Kemampuan Komunikasi Matematis Ditinjau Dari Kreativitas Siswa Kelas VII SMP Negeri Di Kabupaten Sukoharjo.

Richardson, K. & Stein, C. (2008). Developing Spatial Sense and Communication Skill. NCTM. Vol. 14. No. 2. 101-107.

Sipus, Z. M. & Cismesija, A. (2012). Spatial ability of students of mathematics education in Croatia evaluated by the Mental Cutting Test. Annales Mathematicae et Informaticae. Vol. 40, 203–216.

Wardhani, D., Irawan, E. B. & Sa’dijah, C. (2016). Origami Terhadap Kecerdasan Spasial Matematika Siswa. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan. Vol. 1, No. 5, 905-909.

Yilmaz, H. B. (2009). On the Development and Measurement of Spatial Ability. International Journal Electric of Elementary Education. (Online) Vol. 1, No. 2, 83-96. (http://www.iejee.com/1_2_2009/yilmaz.pdf), diakses 15 Januari 2017.

Downloads

Published

2018-05-23

Issue

Section

Articles